Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Bangun Pagi Hindari Bangun Kesiangan Efek IT

Sobat em azzaky yang budiman, tidur merupakan hal yang biasa dilakukan oleh manusia pada umumnya. Baik pada tingkat anak-anak, remaja, dewasa, maupun orang yang sudah tua. Semuanya butuh waktu untuk istirahat atau tidur.

Namun terkadang ada orang yang secara usia mungkin sudah bisa kita katakan dewasa akan tetapi, ia masih juga sering bangun kesiangan. Apalagi ditambah dengan hadirnya efek sinar UV yang dipancarkan oleh layar smartphone atau komputer.

tips bangun pagi

Baca juga : Perhatikan 9 hal berikut tatkala beli smartphone bekas

Hal ini tidak dapat dipungkiri. Mengingat admin sendiri turut merasakan dan bahkan pernah mengalami efek sinar ini. Sehingga membuat mata admin perih dan panas rasanya. Dan akhirnya membuat efek bangun kesiangan.

Beberapa uji coba admin lakukan untuk mendapatkan indahnya udara dan sinar surya di pagi hari. Mulai dari mengontrol makanan, jam makan, jam di depan layar, serta tidur siang pun tak luput dari uji coba admin. Singkat cerita tidur siang dapat membantu kita bangun lebih awal. Itulah alasan mengapa admin mencobanya.

Satu persatu cara admin coba terapkan dan belum juga berhasil. Akhirnya sampailah admin pada puncaknya ; tepatnya tatkala admin menggabungkan semua langkah-langkah di atas. Uraian singkatnya kurang lebih begini

Perhatikan Kebiasaan

Jika kita ingin bangun pagi pertama kali yang harus diperhatikan adalah kebiasaan. Kenali diri Kita “apakah tergolong orang yang sulit bangun” ataukah “tergolong yang mudah bangun pagi”. Jika memang kalian tergolong orang yang sulit bangun pagi. Ikuti langkah selanjutnya ! bila tidak abaikan saja postingan ini.

Atur Pola Makan.

Jangan terlalu banyak dan juga jangan terlalu sedikit. Utamanya makan malam. Yang pernah admin lakukan adalah mengurangi jumlah porsi makan malam sehingga nampak jauh lebih sedikit nasinya daripada saat sarapan ataupun makan siang.

Itupun makan malamnya admin lakukan sekitar pukul 17.00 WIB. Tujuannya adalah agar yang diolah di usus kita tidak terlalu banyak sehingga ia memiliki waktu istirahat dan mampu mendorong kita bangun lebih awal dengan munculnya perut mules ingin buang air.

Atur Waktu Tidur

Selanjutnya jangan tidur larut malam dan jangan memaksakan diri. Disini yang admin maksud adalah usahakan jangan tidur diatas jam 10 malam jika ingin bangun pagi pada waktu subuh atau sebelum subuh. Karena orang dewasa pada umumnya butuh waktu istirahat selama 6 jam (sepengetahuan admin).

Dan arti dari “jangan memaksakan diri” adalah jika memang sudah capek dan tidak memungkinkan melakukan suatu pekerjaan maka janganlah dipaksakan. Seperti halnya yang pernag admin lakukan ; jam sudah menunjukkan sepuluh. Kondisi badanpun terasa capek. Namun admin tetap memaksakan diri untuk tetap memandangi komputer. Alhasilpun mata perih dan paginya serasa sulit untuk dibuka. Sehingga menyebabkan bangun pagi pun terlewat.

Jadi, usahakan kontrol juga jam didepan gadget, laptop, ataupun komputer. Karena berdasarkan pengalaman admin, Sinar yang dihasilkan keduanya juga turut mempengaruhi kesehatan kita termasuk untuk bangun pagi.

Sobat em azzaky yang berbahagia ! Demikianlah yang dapat admin sampaikan pada kesempatan ini. Semoga yang admin posting tentang tips bangun pagi tadi dapat membawa manfaat untuk kita bersama.

Bila ada saran maupun pertanyaan, sobat em azzaky dapat menyampaikannya melalui kolom komentar di bawah atau bisa juga menghubungi kami melalui menu kontak, email, ataupun live chat yang tersedia.

Admin mohon undur diri dulu, dan sampai jumpa lagi pada postingan selanjutnya.

Terima Kasih !

2 comments for "Tips Bangun Pagi Hindari Bangun Kesiangan Efek IT"

  1. Kalau main gadget waktu lampu mati atau gelap bermasalah apa tidak min untuk kesehatan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih Sob atas kunjungannya. Terkait penggunaan gadget saat gelap atau mati lampu, ada baiknya dihindari Sob, karena kurang baik untuk kesehatan mata kita.

      Delete