Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Smartphone

Situszaky.com - Pada kesempatan kali ini admin em azzaky akan membahas tips dalam membeli smart phone. Siapa sih yang tak kenal dengan smartphone di era sekarang ini ? semua orang sudah tak asing lagi dengan istilah smartphone yang sudah mendunia ini.

hal penting saat membeli smartphone
Ilustrasi Gambar : Pixabay

Di Indonesia sendiri banyak sekali merek-merek smarthone seperti Iphone, Samsung, Nokia, Xiaomi, Huwawei, Asus, Lenovo, dan masih banyak lagi yang Kami tidak bisa sebutkan satu persatu.

Yang jelas masing-masing merek datang dengan membawa ciri khas dan keunggulan masing-masing. So….. pilihlah sesuai selera dan kebutuhan Kita ya sob !!!!!

Lalu merek smartphone apakah yang harus kita beli ??? Hst………. Di sini kita tidak akan membahas merek apa yang lebih bagus.

Akan tetapi yang menjadi pembahasan kita adalah bagaimana mengetahui tipe smartphone dan dapur  pacu smartphone yang sesuai dengan kebutuhan kita.

Dari mana kita bisa mengetahui spesifikasi ponsel idaman kita bang ?

caranya gampang tinggal browsing saja di google tentang spesifikasi hp ……….. (isilah titik-titik dengan merek dan tipe hp yang dikehendaki)

karena pada dasarnya banyak sekali situs yang menyediakan ulasan spesifikasi tentang smartphone seperti halnya situs gsmarena.com dan masih banyak lagi situs-situs yang lain.

Baca juga : Dafar Menu Yang Harus Diperhatikan Saat Beli HP Bekas

Sobat Pecinta Selfie

Bagi sobat yang suka selfi atau fotografi mungkin bisa memilih smartphone dengan pixel yang yang tinggi misal 13MP, 16 MP, atau bahkan 40 MP. Tapi sebenarnya foto yang bagus tidak cukup dari pixelnya saja sob.

Agar fotonya memukau maka sebuah smartphone biasanya dibekali sensor dan lensa yang bagus pula oleh vendor pembuatnya, tentunya harga juga bermain ya sob di sini. Semakin mahal suatu hp maka kemungkinan besar kualitas kamera, sensor maupun lensanya juga makin bagus.

Sobat Pecinta Game dan Desain

bagi kalian yang suka bermain game bisa memilih smartphone dengan prosesor yang tangguh mulai dari quad core, octa core, atau yang lainnya. Yang jelas semakin tinggi prosesornya maka dapur pacunya pun semakin ok.

Misal saja prosesor quad core snapdragon 400 bila dibandingkan yang snapdragon 800 tentu snapdragon 800 lebih mumpuni, begitu pula dengan prosesor mediatek.

Performa dari sebuah smartphone akan terasa semakin mantap ketika prosesornya juga didampingi dengan sebuah grafis yang mumpuni juga seperti GPU Power VR SGX, GPU Adreno, dan lain sebagainya (terlebih jika grafisnya berupa gaming)

Sobat Pecinta Baterai Awet

Lalu bagi kalian yang suka smartphone dengan batrai yang awet maka pilihlah spek yang memiliki baterai besar seperti smartphone keluaran terbaru yang memiliki baterai kisaran 4000 mah, 5000 mah, atau bahkan diatasnya.

Tapi sekali lagi awet tidaknya baterai tergantung beberapa hal menurut Kami. Antara lain :

1. Prosesor Smartphone

Semakin tinggi mesin/prosesor suatu hp maka penggunaan dayanya pun makin besar logikanya semakin banyak suatu pekerja maka semakin banyak pula air yang diminum (kecuali saat puasa ya sob hhe....)

2. Resolusi Layar

Berdasarkan pengalaman Kami semakin tinggi resolusi layar dari suatu smartphone maka penggunaan dayanya pun makin besar. Logikanya 1 bak air bila disiramkan ke sebuah pot kecil maka air nya bisa merata dengan baik dan tanahnya akan tetap basah dalam kurun waktu lebih lama.

Dan tampak berbeda jika 1 bak air tadi kita siramkan ke pot yang besar, airnya hanya sekedar merata sehingga tidak bisa membasahi dalam kurun waktu yang lama.

3. Lama Penggunaan harian

awet tidaknya baterai tergantung pengguna menurut kami, misal sama-sama memiliki smartphone dengan kapasitas baterai 4100 mah dengan merek yang sama dan tipe yang sama.

yang satu hanya dipakai buat sosmed, sms, dan browsing artikel serta main game dalam kurun waktu yang singkat serta layar jarang menyala secara terus menerus.

hal ini akan berbanding terbalik dengan orang yang suka over atau non stop sampai-sampai layarnya tidak pernah mati saking seringnya melakukan aktivitas secara online maupun ofline baik itu game, sosmed, maupun browsing.

Jadi smartphone jika dibiarkan menyala terus layarnya tanpa dimatikan hal itu juga akan mengurangi performa baterai.

Baca juga :Cara memuat tulisan tebal miring dan unik pada whatsapp

Sobat em azzaky yang budiman ! Demikianlah yang dapat admin sampaikan pada kesempatan ini. Semoga yang admin posting tentang "hal yang perlu diperhatikan saat membeli smartphone" ini dapat membawa manfaat untuk kita bersama.

Bila ada saran maupun pertanyaan, sobat em azzaky dapat menyampaikannya melalui kolom komentar di bawah atau bisa juga menghubungi kami melalui menu kontak yang ada. Admin mohon undur diri dulu, dan sampai jumpa lagi pada postingan selanjutnya.

Terima Kasih !

Post a Comment for "Yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Smartphone"